Aplikasi

Aplikasi Jadwal Belajar Siswa Gratis dan Terbaik 2023

25
×

Aplikasi Jadwal Belajar Siswa Gratis dan Terbaik 2023

Share this article
Aplikasi Jadwal Belajar Siswa Gratis dan Terbaik 2023

Aplikasi Jadwal Belajar Siswa, Mvm.care – Selama bersekolah, Anda pastinya harus banget untuk bisa mengikuti semua agenda yang ada, mulai dari jadwal ujian, kuis hingga tugas pekerjaan rumah (PR). Tak hanya itu, sebagai pelajar, Anda pun harus mengikuti kegiatan setelah sekolah dan olahraga.

Beruntung, semua kegiatan di sekolah tersebut bisa dibantu sejak adanya aplikasi jadwal belajar siswa terbaik berikut. Platform ini bisa digunakan untuk membantu kegiatan sekolah Anda biar lebih terkontrol dengan mudah.

Aplikasi Jadwal Belajar Siswa Gratis dan Terbaik 2023

Aplikasi Jadwal Belajar Siswa Gratis dan Terbaik 2023

Study Bunny : Focus Timer

Study Bunny : Focus Timer adalah aplikasi jadwal belajar siswa pertama yang tidak terlalu konvensional. Tetapi, aplikasi tersebut bisa diandalkan untuk membuat kegiatan belajarmu jadi lebih menyenangkan sehingga tidak terkesan membosankan.

Sebagai permulaan, Study Bunny : Focus Timer akan memperkenalkan penggunanya pada kelinci kartun yang lucu dan menggemaskan. Anda bisa menggunakannya sebagai teman belajar. Selain itu, Anda pun bisa menggunakan aplikasi ini untuk mengatur waktu sesi belajar, membuat kartu flash, membuat daftar tugas sekolah hingga melacak progressmu.

Ketika Anda mulai belajar, Study Bunny : Focus Timer akan memberimu koin yang bisa digunakan untuk merawat kelinci yang menjadi teman belajarmu.

StudySmarter

Pilihan lain aplikasi perencanaan studi gratis dan terbaik yang bisa digunakan adalah StudySmarter. Melalui platform tersebut Anda bisa berkolaborasi dengan siswa lain dari seluruh penjuru dunia. StudySmarter akan membantu Anda menghemat waktu belajar. Selain itu, aplikasi tersebut juga memungkinkan pengguna membuat kartu flash sendiri dengan mudah yang bisa dibagikan.

Melalui aplikasi inilah Anda juga bisa mencari dan memakai kartu flash yang dibuat oleh pengguna lain. Selain itu, ada pula fitur yang memungkinkan pengguna bisa unggah dan bikin anotasi dokumen, serta bikin kelompok belajar yang menyenangkan dengan siswa atau mahasiswa dari universitas lainnya.

myHomework Student Planner

Rekomendasi berikutnya ada myHomework Student Planner, ini adalah cara melacak studi secara online dengan mudah. Untuk menggunakannya, mudah sekali Anda hanya perlu memasukkan jadwal kelas dan tugas yang akan datang.

myHomework Student Planner nanti akan menghasilkan jadwal kelas dengan kode warna dan kalender yang mengatur tugas, kelas dan ujian yang akan datang. Tak hanya itu, aplikasi ini juga bisa banget diandalkan untuk bikin daftar tugas pekerjaan rumah dengan tampilan yang simpel dan sederhana.

Egenda

Anda bisa banget memakai aplikasi Egenda untuk bikin jadwal agar lebih mudah dibaca, baik untuk pekerjaan rumah, kuis, proyek maupun ujian. Hadir dengan antarmuka yang sederhana dan jelas, aplikasi Egenda digadang – gadang sebagai aplikasi studi tracker terbaik  di 2023.

Ketika Anda menuliskan tugas lewat buku agenda fisik, Anda mungkin abaikan tugas penting secara tak disengaja. Nah, aplikasi Egenda akan membantumu menghindari semua hal yang tak diinginkan tersebut dengan cara memberi kode warna serta mengatur tugas Anda dengan baik.

Demikian informasi yang bisa kami bagikan tentang aplikasi jadwal belajar siswa gratis dan terbaik 2023. Semoga bermanfaat.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *