Cara Live Game TikTok, Mvm.care – Ya, TikTok memang sudah sejak lama menyediakan aneka fitur – fitur keren untuk penggunanya. Nah, salah satu fitur paling difavoritkan adalah fitur live streaming atau siarang langsung. Melalui fitur inilah content creator gamers bisa dengan mudah menampilkan skill bermain dan berinteraksi dengan pengikutnya. Namun, karena satu dan lain hal kegiatan live di TikTok menggunakan satu device saja dirasa kurang cukup.
Kebutunan kapasitas yang tak sedikit kerap membuat kegiatan live di TikTok mengalami lag atau patah – patah. Untuk mengatasinya, ada cara live game TikTok menggunakan 2 HP yang bisa dicoba. Yuk, simak step by step selengkapnya berikut ini!
Cara Live Game TikTok Menggunakan 2 HP yang Mudah
Pertanyaannya, kenapa harus live game di TikTok pakai 2 HP? Pada dasarnya ada banyak manfaat yang didapatkan dengan live menggunakan 2 device sekaligus, yaitu kesempatan login pada lebih dari satu perangkat diwaktu yang bersamaan. Hal ini tentunya membuatnya bisa digunakan untuk siarang langsung menggunakan 2 HP sekaligus.
Live di TikTok dengan 2 perangkat berpotensi dapat menghasilkan video yang lebih optimal dari biasanya. Termasuk menyiarkan konten tanpa error atau patah – patah yang kerap membikin penonton skip konten Anda. Nah, daripada Anda harus kehilangan penonton, sebaiknya ikuti langkah mudahnya cara live game TikTok menggunakan 2 HP yang akan kami bagikan di bawah ini. Dengan begitu bisa membikin tampilan siaran langsung Anda semakin jernih sehingga dapat meningkatkan viewers kontenmu.
Sebenarnya, untuk melakukan siaran langsung game di aplikasi TikTok ini terbilang mudah dan sederhana. Anda hanya perlu memanfaatkan fitur multi login yang tersedia di dalam aplikasi tersebut. Selain itu, Anda juga perlu menyiapkan 2 perangkat HP untuk siarang langsung. Di sini Anda bisa menggunakan HP merek atau tipe apa saja selama mendukung TikTok versi paling baru.
Jika sudah, silakan ikuti langkah – langkah berikut.
- Download dan install terlebih dahulu aplikasi TikTok di kedia HP yang sebelumnya sudah disiapkan
- Login di kedua HP menggunakan Akun TikTok yang sama
- Jangan lupa, Anda juga perlu mengatur tata letak HP untuk siarang langsung
- Lanjutkan dengan memilih menu Live yang ada di bagian menu TikTok. Pada langkah ini Anda bisa mengaplikasikannya secara bersamaan di kedua HP
- Selesai, Anda bisa mulai melakukan Live Streaming di TikTok
Lalu, untuk peletakkan 2 HP selama melakukan siaran langsung bisa diatur sendiri sesuai kebutuhan. Contohnya, untuk 1 HP diletakkan tepat dihadapanmu dan 1 HP lagi di atas kepala untuk tampilkan layar selama bermain game.
Demikian informasi yang bisa kami bagikan tentang cara live game TikTok menggunakan 2 HP yang mudah. Semoga informasi di atas bermanfaat dan menginspirasi.